Pada dasarnya, setiap perusahaan didirikan oleh sekelompok orang atau organisasi dengan harapan untuk mencapai tujuan yang telah dikemukakan dalam visi dan misi perusahaan Hal ini mengaharuskan perusahaan untuk mendapatkan informasi yang yang relevan, tepat waktu, lengkap dan benar, agar informasi tersebut dapat digunakan sebagai alat untuk mengambil keputusan terkait dengan permasalahan yang ada pada perusahaan. Dengan adanya tuntutan seperti itu, pada akhirnya perusahaan juga dituntut untuk membuat sistem untuk mengatur alur informasi yang dibutuhkan. Saat ini peranan sistem informasi sangatlah penting bagi perusahaan untuk menunjang setiap kegiatan operasionalnya dan membantu pengambilan keputusan bisnis.
Banyak perusahaan sudah menggunakan sistem informasi untuk mendukung proses bisnisnya guna meningkatkan keunggulan kompetitif perusahaan. Salah satunya adalah penggunaan aplikasi sistem informasi akuntansi. Grande, Estebanez, dan Colomina (2011) menyatakan ‘AIS are systems used to record the financial transactions of a business or organization. This system combines the methodologies, controls and accounting techniques with the technology of the IT industry: user interface, computers and sophisticated software.’ Penggunaan aplikasi sistem informasi akuntansi ini dapat memberikan nilai tambah bagi suatu perusahaan dengan menghasilkan informasi yang akurat dan tepat waktu.
Salah satu sistem informasi akuntansi yang penting adalah sistem informasi akuntansi siklus pendapatan karena pada dasarnya tujuan perusahaan didirikan adalah untuk mendapatkan keuntungan dari bisnisnya. Untuk mendapatkan keuntungan, perusahaan perlu untuk melakukan siklus pendapatan yang terdiri dari penerimaan pesanan penjualan, pengiriman barang, penagihan piutang usaha, penerimaan kas, hingga penyetoran uang kas ke bank. Siklus pendapatan adalah rangkaian aktivitas bisnis dan kegiatan pemrosesan informasi terkait yang terus berulang dengan menyediakan barang dan jasa kepada para pelanggan, melakukan penagihan piutang, dan penerimaan kas. Sistem informasi akuntansi siklus pendapatan merupakan salah satu aspek penting yang menggambarkan keberlangsungan proses bisnis dan aktivitas rutin dari suatu perusahaan.
PT. Exertainment Indonesia (Celebrity Fitness) merupakan perusahaan bergerak dibidang jasa kebugaran dan kesehatan.Terkait dengan siklus pendapatan, PT. Exertainment Indonesia harus dapat memenuhi target penjualan dan mengelola keuangannya dengan baik agar tidak mengalami kerugian serta harus dapat menghindari hal-hal yang dapat menghambat perusahaan di dalam menjalankan proses bisnisnya, seperti kurang maksimalnya laporan yang dihasilkan untuk pihak manajemen yang mengakibatkan kesulitan dalam pengambilan keputusan berdasarkan laporan yang ada sekarang. Dalam hal ini, sangatlah diperlukan sistem informasi akuntansi yang dapat menunjang perusahaan dalam menjalankan proses siklus pendapatan dan juga untuk memperkuat pengendalian internal dari perusahaan ini agar siklus pendapatannya berjalan lebih baik dan sesuai prosedur standar sehingga perusahaan dapat meningkatkan kinerjanya.
Oleh karena itu, dilakukan penulisan skripsi dengan judul ‘Evaluasi Sistem Informasi Akuntansi atas Siklus Pendapatan pada PT. Exertainment Indonesia.’ Dengan dilakukannya penelitian skripsi ini, diharapkan dapat membantu perusahaan dalam meningkatkan kinerjanya, terutama dalam hal penerapan sistem informasi akuntansi dalam siklus pendapatan serta meminimalisir risiko atau hambatan yang ada.